Babinsa Koramil 2215/Ciemas Laksanakan Bakti Perbaikan Jalur Pipa Air Bersih di Desa Cibenda

Ciemas, – Pada hari ini, Serda Latif, Babinsa Desa Cibenda Koramil 2215/Ciemas, melaksanakan kegiatan bakti perbaikan jalur pipa air bersih bagi warga di Kampung Pasir Ceuri, Desa Cibenda, Kecamatan Ciemas, pada Kamis (27/11/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap kebutuhan masyarakat, terutama dalam penyediaan sarana air bersih yang sangat vital bagi kehidupan sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan sinergi antara TNI dengan warga desa dalam menjaga dan meningkatkan kualitas fasilitas publik. Dalam pelaksanaannya, Serda Latif bekerja sama dengan warga setempat untuk memastikan jalur pipa air bersih dapat berfungsi dengan baik sehingga kebutuhan air bersih masyarakat dapat terpenuhi. Kegiatan bakti ini menjadi salah satu wujud nyata peran Babinsa dalam mendukung program pemerintah desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaannya. (Pen)